Memilih Active Reading Ketimbang Speed Reading

Share

Oleh: Ali Fauzi

Saya kagum dengan pelatihan atau seminar tentang cara membaca cepat, bahkan super cepat. Banyak pula buku yang mengupas tentang metode ini. Namun, ada kerugian yang harus kita terima ketika kita menggunakan baca cepat terhadap sebuah buku. Tentu, ada keuntungannya.

Thomas Frank dalam bukunya 10 Steps to Earning Awesome Grades, menulis bahwa janganlah membaca buku layaknya membaca koran. Saat membaca koran, kita hanya ingin mengetahui inti kejadian hari ini. Salah satu efek dari metode baca koran adalah sikap reaktif.

Mari kita lebih memilih active reading ketimbang speed reading.

Saat membaca buku, bacalah seolah-olah kita sedang berbincang dengan penulisnya. Kita simak dengan seksama, kita belajar, dan kita stabilo pada bagian yang menarik perhatian. Saat membaca buku, kita tidak hanya mencari inti bahasan. Akan tetapi, kita juga mencari keterkaitan ide dan sudut pandang yang lain.

Salah satu bagian pentingnya adalah kita perlu mem-pause saat membaca. Gunanya adalah untuk mencerna ide, kemudian memasukkan ide dan pikiran lain untuk sekadar mengolahnya menjadi ide yang kuat.

Inilah yang disebut active reading. Bagaimana metode terbaiknya? Sangat beragam.

Kita beralih ke speed reading. Membaca cepat tentu saja juga kita butuhkan. Manfaatnya juga tidak sedikit. Ikutilah panduan yang tersebar di dunia maya atau di buku-buku. Dalam beberapa hal, sangat efektif.

Salah satu cara yang aku lakukan ketika memutuskan untuk membaca cepat adalah memodifikasinya. Anda bisa menggunakan cara yang lain.

Ketika aku ingin segera menyelesaikan buku, bukan novel ya, maka cara yang aku gunakan adalah membaca cepat dengan memilih. Aku tetap membaca cepat untuk mengetahui ide dasar. Hanya saja, aku hanya membaca cepat untuk bagian yang tidak aku butuhkan saat itu.

Ingat, wahyu pertama dalam Islam adalah iqro’. Membacalah dengan cara-cara yang mampu membuat kita lebih berisi dan matang.

Author: Ali Fauzi

Orangtua, Guru, Penulis, Pembaca, dan Pembelajar.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published.